A Journey to the Centre of the Earth (bahasa PerancisVoyage au centre de la Terre), juga disebut A Journey to the Interior of the Earth, adalah novel fiksi ilmiah tahun 1864 karya Jules Verne. Cerita ini berkisah mengenai seorang profesor dengan keponakannya dan juga seorang pemandu sewaan masuk kedalam gunung berapi di Islandia ke "tengah Bumi". Mereka menemui banyak petualangan, termasuk binatang prasejarah dan bahaya alam, dan kembali ke permukaan di Italia selatan.

Journey to the Center of the Earth (juga dipromosikan sebagai Journey to the Center of the Earth 3D atau Journey 3-D) adalah film 3-D tahun 2008 yang dibintangi oleh Brendan Fraser,Josh Hutcherson, dan Anita Briem. Film ini berdasarkan pada novel dengan nama yang samakarya Jules Verne.

Synopsis
Trevor Anderson (diperankan oleh Brendan Fraser) adalah seorang Ahli Vulkano atau kerap disebut Vulkanologis yang berasal dari Boston. Ia memiliki seorang keponakan laki-laki yang bernama Sean (diperankan oleh Josh Hutcherson) yang harus menghabiskan waktu sepuluh hari bersamanya. Ketika Ibu Sean mengantarkan Sean kepada pamannya, ia juga meninggalkan sekotak penuh barang-barang milik Max yang merupakan saudara dari Trevor dan ayah dari Sean yang telah menghilang 10 tahun lalu. Tiba-tiba Sean menjadi tertarik terhadap apa yang Trevor katakan tentang Max (ayah Sean), orang yang tidak pernah sempat untuk ia kenal. Dari keseluruh benda di dalam kotak tadi, salah satunya adalah Novel yang berjudul "A Journey to the Centre of the Earth" oleh Jules Verne. Di dalam buku itu, Trevor menemukan tulisan yang telah lama ditulis oleh kakaknya. Di dalam Laboratorium milik Trevor, ia menemukan titik baru di radar miliknya di Snaefell, Gunung berapi yang punah di Iceland. Trevor pergi ke Iceland untuk menyelidikinya bersama Sean.

Comments (1)

On 27 November 2020 pukul 15.47 , Miliana mengatakan...

sepertinya seru sekali yah

macam macam bumbu dapur dan kegunaannya